Peka Akan Kondisi Warga Yang Sakit Tahunan, Babinsa Ramil 16/Pdw Jenguk Hanafiah

    Peka Akan Kondisi Warga Yang Sakit Tahunan, Babinsa Ramil 16/Pdw Jenguk Hanafiah
    Aceh Timur - Rasakan kesusahan masyarakat, Serda Tri Hartono, Babinsa Koramil 16/Peudawa Kodim 0104/Aceh Timur, menjenguk warga binaannya yang sedang dalam keadaan sakit.

    Aceh Timur - Rasakan kesusahan masyarakat, Serda Tri Hartono, Babinsa Koramil 16/Peudawa Kodim 0104/Aceh Timur, menjenguk warga binaannya yang sedang dalam keadaan sakit, Jum'at (22-04-2022).

    Dimana, diketahui bahwa Hanafiah (62), warga Desa Asan Ramphak, Kecamatan Peudawa, Kabupaten Aceh Timur, telah mengidap penyakit Diabetes. Dengan penyakit menahun yang dideritanya itu, kini menjadi perhatian Babinsa, Geuchik dan Bidan Desa.

    “Semoga kehadiran kami dapat memberikan semangat baru terhadap Bapak Hanafiah. Serta kami pun berharap, agar beliau bisa segera sembuh dan dapat beraktifitas seperti biasa, ” ujar Babinsa.

    Ditempat lain, Danramil 16/Pdw Kapten Inf Meswanto mengemukakan, adapun bentuk kepedulian Babinsa tersebut merupakan wujud kepekaan terhadap kesulitan warga binaannya.

    “Ini sejalan dengan anjuran yang rutin disampaikan Dandim, pada setiap momen yang digelar Kodim 0104/Atim, di wilayah agar seluruh Babinsa peka terhadap kondisi masyarakat, ” pungkasnya.

    Hadir dalam kegiatan tersebut Geuchik Desa Asan Ramphak Mahmudi, Bidan Desa Fitriani  dan Ketua Pemuda Sofian.

    Sosial
    Kusdiyono

    Kusdiyono

    Artikel Sebelumnya

    Persiapkan Untuk Shalat Jum'at, Babinsa...

    Artikel Berikutnya

    Bahas Kebersihan Gampong, Babinsa Rantau...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Eks Dirut Pertamina Luhur Budi Djatmiko Ditetapkan Tersangka, Apa Kasusnya?
    Jaga Kesehatan Tubuh, Prajurit Korem 012/TU Laksanakan Olahraga Bersama
    Menteri ATR/BPN Temui Kapolri Untuk Kerjasama Berantas Mafia Tanah Tanpa Toleransi
    Kodim 1710/Mimika Buka Perkemahan Wira Karya Pramuka Saka Wira Kartika TA 2024
    Panglima TNI Paparkan Kesiapan Dalam Mendukung Pilkada Serentak dan Pencapaian Asta Cita

    Tags